Klasifikasi Makhluk Hidup dan Manfaat Makhluk Hidup Bagi Manusia - IPA FISIKA SMK

Klasifikasi Makhluk Hidup dan Manfaat Makhluk Hidup Bagi Manusia

Klasifikasi Makhluk Hidup dan Manfaat Makhluk Hidup Bagi Manusia

Klasifikasi Makhluk Hidup.

Pernahkah kamu ke swalayan atau supermarket. Bagaimana mereka menyusun barang-barangnya ?
Misalnya. 1 rak atau satu lorong Khusus bumbu-bumbu masak untuk ibu ibu ke dapur. Rak lainnya khusus jenis-jenis sabun. Rak lainnya khusus makanan makanan ringan dll. Yang dilakukan oleh swalayahan adalah mengelompokkan barang yang dijual.
Klasifikasi makhluk hidup

Dari meliahat itu apa yang dimaksud dengan klasifikasi makhluk hidup ?

Sehingga dengan klasifikasi makhluk hidup  ada manfaat yang didapatkan secara umum. 
  1. memudahkan dalam mempelajari makhluk hidup yang beraneka ragam
  2. dapat digunakan untuk mengetahui hubungan kekerabatan antara makhluk hidup yang satu dengan yang lainnya.
Ada 3 dasar dalam klasifikasi makhluk hidup :
  1. Berdasarkan manfaat
  2. berdasarkan struktur morfologi dan anatomi. (Morfologi ciri yang tambak dari luar, anatomi ciri didalam bagian tubuh makhluk hidup)
  3. Beradsarkan ciri biokimia. (Berdasarkan susunan basa nitrogen pada DNA)
Sistem Klasifikasi Enam Kingdom (Menurut Woese tahun 1977)
1. Kingdom Eubacteria
Para makhluk hidup di Kingdom Eubacteria berupa makhluk hidup sel tunggal (uniseluler). Makhluk hidup yang dimasukkan dalam kerajaan Eubacteria memiliki sel prokariotik (sel sederhana yang tidak mempunyai kapsul sebagai lapisan terluarnya dan dinding sel didalamnya). Eubacteria juga dikenal dengan istilah bakteri. Organisme yang dikelompokkan ke dalam kingdom ini memiliki peptidoglikan di dalam dinding sel mereka.

2. Kingdom Archaebacteria
Pada tahun 1977 seorang mikrobiolog bernama Carl Woese dan peneliti lain dari University of Illinois menemukan suatu kelompok bakteri yang memiliki ciri unik dan berbeda dari anggota kingdom Monera lainnya. Kelompok tersebut dinamakan Archaebacteria. Archaebacteria lebih mendekati makhluk hidup eukariota dibandingkan bakteri lain yang merupakan prokariota.[3] Hal itu menyebabkan sistem klasifikasi 6 kingdom pemisah kingdom Archaebacteria dari anggota kingdom Monera lain yang disebut Eubacteria. Namun hingga sekarang yang diakui sebagai sistem klasifikasi standar adalah sistem lima kingdom yang ditemukan oleh Whittaker.

Makhluk hidup di kingdom Archaebacteria tidak jauh berbeda dengan yang ada di kingdom Eubacteria karena mereka dulunya satu kingdom. Namun Archaebacteria umumnya tahan di lingkungan yang lebih ekstrem.

3. Kingdom Protista
Makhluk hidup yang ada dalam kerajaan Protista memiliki sel eukariotik. Protista memiliki tubuh yang tersusun atas satu sel atau banyak sel tetapi tidak berdiferensiasi. Protista umumnya memiliki sifat antara hewan dan tumbuhan. Kelompok ini terdiri dari Protista menyerupai tumbuhan (ganggang atau Protophyta), Protista menyerupai jamur, dan Protista menyerupai hewan (Protozoa, Protos: pertama, zoa: hewan). Protozoa mempunyai klasifikasi berdasarkan sistem alat geraknya, yaitu Flagellata/Mastigophora (bulu cambuk, contoh Euglena, Volvox, Noctiluca, Trypanosoma, dan Trichomonas), Cilliata/ Infusiora (rambut getar, contoh Paramaecium), Rhizopoda/ Sarcodina (kaki semu, contoh Amoeba), dan Sporozoa (tidak mempunyai alat gerak, contoh Plasmodium). Ganggang dikelompokkan berdasarkan pigmen / jenis chlorophyl, yaitu Chrolophyta (warn; hijau), Euglenoid, Chrysophyta (warna; keemasan/kuning), Rhodophyta (warna; merah), Phaeophyta (warna; coklat), dan Phyropyta (warna; api).

4. Kingdom Fungi (Jamur)
Fungi memiliki sel eukariotik. Fungi tidak bisa membuat makanan sendiri. Cara makannya bersifat heterotrof, yaitu menyerap zat organik dari lingkungannya sehingga hidupnya bersifat parasit dan saprofit. Kelompok ini terdiri dari semua jamur, kecuali jamur lendir (Myxomycota) dan jamur air (Oomycota). Beberapa kelompok kelas antara lain:
a. kelas Myxomycetes (jamur lendes) contohnya Physarum policephalius.
b. kelas Phycomycetes (jamur ganggang) contoh nya jamur tempe (Rhizopus oryzae, mucor mucedo)dan spesies jamur lainnya

5. Kingdom Plantae (Tumbuhan)
Tumbuhan terdiri dari tumbuhan lumut (Bryophyta), tumbuhan paku (Pteridophyta), tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospermae), dan tumbuhan berbiji tertutup (Angiospermae).

Tumbuhan memiliki sel eukariotik. Tubuhnya terdiri dari banyak sel yang berdiferensiasi membentuk jaringan. Tumbuhan memiliki kloroplas sehingga dapat membuat makanannya sendiri (bersifat autotrof).

6. Kingdom Animalia (Hewan)
Hewan memiliki sel eukariotik. Tubuhnya tersusun atas banyak sel yang telah berdiferensiasi membentuk jaringan. Hewan tidak dapat membuat makanannya sendiri sehingga bersifat heterotrof. Kelompok ini terdiri dari semua hewan, yaitu hewan tidak bertulang belakang (invertebrata/avertebrata) dan hewan bertulang belakang (vertebrata).

Manfaat Makhluk Hidup Bagi Manusia
  1. Sebagai sumber bahan pangan, papan dan obat (sudah jelas)
  2. sebagai sumber pendapatan/devisa (Bahan industri contoh : Gaharu sebagai industri kosmetik, karet industri ban mobil dll. Kopi industri minuman dll)
  3. sebagai sumber plasmanutfah. 
  4. manfaat ekologi. (Misal hutan hujan tropis bisa sebagai Paru-paru dunia atau sebagai menjaga kestabilan iklim global)
  5. manfaat keilmuan
  6. manfaat keindahan
SOAL
Silahkan kerjakan soal berikut, mengerjakan soal berikut merupakan sebagai absensi kamu melaksankan BDR.
Please write your comments